Senin, 20 Oktober 2014

Mishkal, Software Pemberi Harakat/Syakal

8 mishkal perbaikan harokatPada kesempatan kali ini MULYA CYBER akan membedah sebuah software pemberi harakat otomatis pada teks arab bernama “Mishkal” ( مشكال). 
Program ini dikembangkan oleh Thoha Zaruqi seorang developer FOSS asal Algeria(Al Jazair) .
Kegunaan utama dari Mishkal adalah sebagai mesin pembantu pemberi harakat untuk berbagai teks berbahasa Arab disamping memberikan kemudahan dalam proses editing dan koreksi jika dijumpai ada pemberian harakat yang tidak tepat.


Aplikasi Mishkal tidak memerlukan instalasi jadi cukup unduh file program dari situsnya, yang terbaru saat fath mengunduhnya adalah versi untuk windows (mishkal-Desktop-Win-0.1.4) lalu ekstrak file rar nya dan jalankan (dobel klik) file mishkal-gui.
Berikut  tampil jendela Aplikasi Mishkal

Tampilan Mishkal
Klik pada tombol (نص عشوائي) untuk memilih teks uji coba yang belum berharakat , ada berbagai sample teks baik yang pendek, menengah maupun panjang, cari dan pilih teks yang agak panjang.
  2 contoh sample naskah mishkal Klik pada tombol (تشكيل)untuk memulai proses pemberian harakat

3 Mishkal proses pemberian harakat
Selesai pemberian harakat.
  4 Mishkal selesai pemberian harakat
Pemberian harakat pada teks arab secara otomatis oleh sebuah mesin, tentu masih memerlukan beberapa koreksian secara manual terutama pemilihan harakat pada sebuah kata yang memiliki beberapa kemungkinan harakat sesuai kaedah tasrif atau makna yang dianggap benar dari susunan kata-katanya padahal bukan makna yang kita inginkan. Maka proses editing masih diperlukan untuk menyesuaikan harakat dengan tuntutan makna yang diinginkan. Meski proses pemberian harakat oleh Mishkal tidak sesalu 100% benar, Mishkal tetap memberikan kemudahan kepada sahabat pengguna dalam melakukan proses editing dan perbaikan harakat yang belum tepat.
Sebagai contoh Fath mencoba membuat input teks sederhana sebagai berikut :

5 Mishkal uji coba Lalu Mishkalmemproses pemberian harakat

6 Mishkal harakat kurang tepat
Pada tiga kata dalam tiga kalimat terakhir, hasil proses pemberian harakat oleh Mishkal belum sesuai dengan makna yang Fath inginkan. Untuk mengeditnya, hanya perlu klik kanan pada kata yang belum sesuai, arahkan kursor pada iqtiraahat tasykil ( اقتراحات التشكيل = saran harakat), lalu pilih pada kata yang sesuai harakat yang diinginkan, cukup mudah bukan ?

8 mishkal perbaikan harokat Mishkal juga menyediakan fitur pengaturan jenis dan ukuran font arab yang digunakan, open, copy , save dan print teks serta zooming untuk memperpesar atau memperkecil tampilan teks yang sedang diedit.
Mishkal fitur edit
Disediakan juga fitur untuk penyisipan harakat/tanda baca secara manual untuk harakat standar dan beberapa harakat dan huruf yang tidak disediakan oleh keyboard Arabic default. Caranya posisikan kursor pada huruf yang ingin diberi harokat lalu klik icon harokat yang diinginkan.

Mishkal insert tanda baca

Kesimpulannya , jika sahabat berurusan dengan pemberian harakat pada teks-teks Arab yang banyak,Mishkal jelas akan sangat membantu. Bayangkan jika sahabat melakukannya secara manual dengan menggeser tombol arrow (panah) keyboard kekiri lalu memberi harakat pada tiap-tiap huruf satu persatu. Dengan Mishkal, sahabat cukup membukanya via open file atau copy-paste ke Mishkal. Lalu tekan satu tombol tasykiil , maka Mishkal akan memproses sendiri secara otomatis. Selanjutnya sahabat tinggal mengoreksi bagian-bagian yang diperlukan saja hanya dengan klik kanan-pilihkata dan klik sekali.

Silahkan Download Aplikasinya
DISINI

Sumber

0 komentar:

Posting Komentar

:) :D :( :-o @@, :s :wow: 8) :x :P :| ;) :lol: :oops: :cry: :evil: :twisted: :roll: :!: :?: :idea: :arrow: :mrgreen: :-d